Wamenag Dorong Sistem Pelaporan Aset Wakaf Secara Digital

Wamenag Dorong Sistem Pelaporan Aset Wakaf Secara Digital

Salah satu Negara dengan jumlah penduduk muslim terbanyak dunia yang memilki potensi wakaf produktif luar biasa adalah Indonesia. Namun pengelolaanny

Materi WCP Seri#1 2021
Outlook Perwakafan Indonesia 2021
Yuk Kita Simak! Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Calon Anggota BWI Periode 2024-2027

Salah satu Negara dengan jumlah penduduk muslim terbanyak dunia yang memilki potensi wakaf produktif luar biasa adalah Indonesia. Namun pengelolaannya masih minim teknik-teknik pengelolaan wakaf secara modern. 

Mencermati hal tersebut, Wakil Menteri Agama (Wamenag), KH Zainut Tauhid Sa’adi berharap para pengelola wakaf agar mengembangkan diri dengan pengelolaan aset secara modern dan sistem pelaporan secara digital. Memodernisasi pengelolaan wakaf merupakan pekerjaan rumah buat semua.  

Ia menambahkan saat ini pengelola wakaf harus cepat tanggap karena perilaku pemberi wakaf (waqif) serta penerima manfaat wakaf juga sudah berubah. Seiring dengan pesatnya perkembangan teknologi komunikasi dan informasi.

“Semuanya sudah serba digital, memanfaatkan big data, kalau lembaga tidak beradaptasi dengan perubahan tersebut niscaya tergerus zaman dan menjadi usang. Jangan lupa bahwa lembaga pengelolaan wakaf sering menghadapi masalah lemahnya manajemen pengelolaan dan pengembangan wakaf,” kata Zainut Tauhid Sa’adi dilansir dari laman republika.co.id.

Editor : Tim Humas BWI

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: